Senin, 28 April 2014

Solusi Tanggal Terakhir Sinkronisasi Dapodikdas 2014 Tidak Berubah

Teman-teman OPS yang pernah punya pengalaman saat sinkronisasi Dapodikdas 2014, sinkronisasi sudah 100% tetapi tanggal terakhir sinkronisasi masih tanggal sinkronisasi yang lama, padahal data yang mengalami perubahan sudah tidak muncul lagi. Apakah permasalahannya?
banyak kemungkinan yang terjadi, di antaranya:
- Koneksi terputus saat sinkronisasi berlangsung
- Mungkin lupa, karena sudah 100% sinkronisasi diclose
- dll.
Sinkronisasi Dapodikdas pada dasarnya  ada 2 tahap, pertama mengunggah data ke server terlebih dahulu, kedua setelah diunggah ke server kemudian data akan diambil untuk disinkronkan ke server dapodikdas.
Jadi meskipun sudah 100% diunggah ke server, jika belum ada proses pengambilan data dari server, sinkronisasi belum berhasil, jadi tanggal sinkronisasinya tidak berubah.
Cara mengatasi hal yang demikian, perbaiki salah satu data meskipun data tersebut sudah benar, tujuanya agar data yang mengalami perubahan muncul di tab sinkronisasi. Setelah itu, lakukan sinkronisasi seperti biasa, pastikan koneksi internet tidak terputus, dan tunggu prosesnya hingga selesai. Jangan membuka internet, facebookan, download, atau yang lainnya yang mengganggu proses sinkronisasi. pastikan koneksi internet lancar.


Mungkin dapat sedikit membantu...

Salam OPS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar